[Review] Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy V Terbaru

Jika anda sedang mencari ponsel murah dengan spesifikasi lumayan, maka sebaiknya simak review, spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V berikut ini. Setelah cukup lama tidak mengeluarkan smartphone murah, Samsung kembali mengeluarkan produk yang sengaja ditujukan untuk segmen menengah kebawah.

Samsung Galaxy V memang dibilang sangat murah karena hanya dibandrol dengan harga dibawah 2 jutaan. Soal spesifikasi, ponsel ini bisa dibilang memiliki beberapa kelebihan untuk ukuran ponsel murah. Meskipun begitu semua memang disesuaikan dengan harga yang murah. Sehingga pengguna tidak bisa terlalu mengharapkan banyak.

Bagi anda yang penasaran, berikut ini lebih lengkapnya review dari Samsung Galaxy V.

 

Review Samsung Galaxy V Ponsel Murah untuk Kelas Menengah

spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V
Samsung Galaxy V
Review

Informasi review, spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V kali ini akan terlebih dahulu membahas kelebihan dari ponsel yang satu ini. Salah satu kelebihan dari ponsel terjangkau ini adalah sistem operasi Android Kitkat yang dibawanya. Ponsel ini disebut sangat cocok untuk yang senang dengan media social.

Processor Single Core 1,2 GHz

Samsung Galaxy V memang tidak dilengkapi dengan hardware superior untuk bermain game. Tetapi ponsel ini sudah cukup baik untuk mengakses internet atau sekedar membuka jejaring dan media sosial. Untuk urusan performa, ponsel ini dilengkapi dengan processor Single Core 1.2 GHz dan dipadukan dengan RAM sebesar 512 MB. Dalam urusan penyimpanan, ponsel dilengkapi dengan memori internal sebesar 4 GB dan memori eksternal mencapai 32 GB.

Dual Sim Card

Samsung Galaxy V juga didukung dengan fitur dual SIM card yang akan memudahkan anda dalam urusan koneksi internet atau komunikasi. Kecepatan internet yang mampu diraih hingga 21 mbps atau bisa dikatakan lebih cepat jika dibandingkan dengan ponsel pada umumnya.

Ukuran layar yang Cukup

Smartphone ini juga hadir dengan layar berukuran 4 inch yang siap memanjakan penggunanya. Layar ini hadir dengan resolusi 480 x 854 pixels. Layar ini tidak terlalu besar tapi terasa pas. Kerapatan pixels yang mampu diraih mencapai -245 ppi. Dalam beberapa review dari Samsung Galaxy V mungkin telah disebutkan bahwa layar ponsel ini masih tidak jauh berbeda dengan seri Samsung Galaxy sebelumnya. Hanya saja bobot ponsel ini lebih ringan dengan ketebalan 10.7 mm.

Dukungan Konektivitas

Beberapa spesifikasi yang dimiliki oleh Samsung Galaxy V sebenarnya sudah sangat sesuai dengan harga yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan ponsel ini. Dukungan konektivitas ponsel pun sudah cukup yaitu dengan dilengkapi GPS berkemampuan A-GPS+Glonass yang mampu untuk mengunci lokasi secara cepat dalam hal navigasi.

 

Selanjutnya  review, spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V akan membahas mengenai kelemahan dari Samsung Galaxy V. Anda harus puas hanya dengan kamera belakang bersensor 3.15 MP. Pasalnya smartphone yang satu ini tidak memiliki kamera depan. Kamera belakang dilengkapi dengan LED flash dan telah mampu untuk merekam video dengan resolusi 720p. Tidak adanya kamera depan di ponsel ini sebenarnya sangat wajar mengingat harganya yang murah. Bagi anda yang senang selfie mungkin nampaknya ponsel ini kurang untuk anda.

 

Kelebihan Samsung Galaxy V

  • Didukung jaringan 3G HSPA
  • Dual SIM
  • Menggunakan OS Android v4.4 KitKat
  • Memori Internal cukup besar, 4 GB
  • Harganya terjangkau
  • Memiliki fitur FM Radio serta A-GPS support

 

Kelemahan Samsung Galaxy V

  • Ukuran RAM kecil , 512 MB
  • Menggunakan prosesor Single-core 1.2 GHz
  • Kamera utama tidak memiliki fitur autofocus

 

Lihat juga: 7 Smartphone Terbaik dan Terbaru

 

Harga Samsung Galaxy V

Secara keseluruhan, smartphone yang satu ini cukup pantas untuk anda beli. Cukup dengan uang sebesar 1,2 juta saja anda sudah bisa membawa ponsel ini pulang. Harga ini cukup bersaing dengan merek ponsel lain yang memiliki spesifikasi hampir sama. Harga menyesuaikan dengan daerah masing-masing tempat anda membeli ponsel tersebut.

Harga: Rp. 900.000 – Rp. 1.300.000
Lihat harga di :  lazada  |  Blibli.com

 

Spesifikasi Samsung Galaxy V
JARInGAN Technology GSM / HSPA
LAUNCH Announced 2014, September
Status Available. Released 2014, September
BODI Dimensions 121.4 x 62.9 x 10.7 mm (4.78 x 2.48 x 0.42 in)
Weight 123 g (4.34 oz)
SIM Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
DISPLAY Type TFT capacitive touchscreen, 16M colors
Size 4.0 inches (~59.6% screen-to-body ratio)
Resolution 480 x 800 pixels (~233 ppi pixel density)
Multitouch Yes
PLATFORM OS Android OS, v4.4.2 (KitKat)
CPU 1.2 GHz
MEMORY Card slot microSD, up to 64 GB
Internal 4 GB, 512 MB RAM
CAMERA Primary 3.15 MP, 2048 x 1536 pixels, LED flash
Features Geo-tagging
Video 480p@24fps
Secondary VGA
SOUND Alert types Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Yes
3.5mm jack Yes
COMMS WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth v4.0, A2DP
GPS Yes, with A-GPS, GLONASS
Radio FM radio
USB microUSB v2.0
FEATURES Sensors Accelerometer
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser HTML
Java No
– MP4/H.264 player
– MP3/WAV/AAC/FLAC player
– Photo/video editor
– Document viewer
BATERAI Li-Ion 1500 mAh battery
Stand-by
Talk time Up to 8 h (3G)
Music play Up to 29 h

 

Demikianlah review, spesifikasi dan harga Samsung Galaxy V, semoga bisa berguna untuk anda yang sedang ingin membeli smartphone baru.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *